Kamis, 14 Januari 2021

Resep Tumis Sederhana Bunga Kembang Kol

Ada waktu dimana aku dan suami makan sayur kembang kol hampir seminggu. Kebetulan teman dari sepupu suamiku punya kebun kembang kol dan kami di kasih dua kantong plastik merah besar. Isinya 9 Buah Kembang Kol beserta daun-daunnya. 

Akupun membuat masakan kreasi kembang kol selama seminggu. Salah satunya tumis kembang kol dengan resep sederhana berikut. Bahan sangat simpel dan cara memasaknya gak ribet  <3


Bahan :

  • Bunga/Kembang Kol, kurang lebih 1/2 kg, potong dan rendam di air garam selama 5 menit supaya cacing-cacingnya mati. Kemudian cuci dan tiriskan.
  • Minyak Goreng, dikit aja buat tumis bawang.
  • Air, sedikit aja buat kuah.

Bumbu :

  • Bawang Merah, 4 siung diiris tipis
  • Bawang Putih, 4 siung juga diiris tipis
  • Saus Tiram, 3 sendok (sesuai selera)

Langkah-langkah :

  1. Panaskan minyak goreng di wajan, tumis bawang merah dan bawang putih.
  2. Jika bawang sudah berubah warna kecoklatan atau beraroma harum, tuang tirisan kembang kol yang telah di cuci. Aduk-aduk tumisan kembang kol, gak usah terlalu lama, tambahkan air. Airnya 1/2 gelas aja.
  3. Step terakhir, tuangkan saus tiram (saya pakai saori saus tiram, rasanya udah lumayan asin dan gurih jadi gak tambah bumbu lain lagi), tunggu beberapa saat jika dirasa kematangannya cukup, masakan siap diangkat dan disajikan.
Itu dia resep tumis Kembang Kol Sederhana ala anandadepe. Mau dicoba silahkan, sebagai perbandingan/referensipun boleh.

Sedikit info sayur ini bahasa inggrisnya cauliflower,  banyak manfaatnya untuk membersihkan tubuh juga sebagai bahan makanan diet rendah kalori. Aku kalau beli di dekat rumah itu sekilo 15rb, tempat kamu berapa?


This entry was posted in

0 komentar:

Posting Komentar